Kursi Kesepian, Kantin Anti Sosial di Kampus Jepang

photo by kotaku.com

Salam Revolusi Ilmiah Berita...
Halo sahabat Revolusi Ilmiah, tahukah Anda dengan info unik dan menarik tentang dunia kampus di Negara Jepang? Di Jepang terdapat beberapa kampus yang menerapkan kebijakan untuk membuat meja pembatas di kantinnya, yang disebut dengan bocchi seki (kursi kesepian). Kebijakan itu diambil lantaran permintaan dari mahasiswa agar bisa membatasi diri untuk bersosialisasi dengan teman yang lain di waktu jam makan siang. Seperti Universitas di Kyoto dan Kobe telah menerapkan kebijakan tersebut.
 
Mungkin bagi kita orang Indonesia yang doyannya nongkrong sambil ngegosip, itu adalah suatu hal yang aneh dan terlihat konyol. Namun tidaklah demikian bagi orang Jepang, seperti yang dikutip dari Merdeka.com, bahwa mahasiswa di Jepang adalah orang-orang sibuk yang tidak selalu punya waktu untuk sekedar duduk-duduk dan berbasa-basi dengan rekan-rekan mereka di sela-sela istirahat makan siang. Oleh karenanya, mereka ingin menghindari situasi tidak nyaman semacam ini, dan telah meminta pengelola universitas untuk mengambil solusi praktis.

 
Seperti yang diberitakan dalam surat kabar Jepang, Asahi, kursi kesepian telah menjadi sangat populer di kalangan mahasiswa Jepang saat ini. Sekarang mereka bisa makan siang dengan tenang tanpa harus khawatir tentang sosialisasi.

 
"Ketika saya tidak punya banyak waktu atau sedang terburu-buru, kursi kesepian sangatlah nyaman," kata seorang mahasiswi 22 tahun kepada Kotaku.

Bagaimana menurut Anda jika kebijakan tersebut di berlakukan di kampus-kampus Negara kita yang notabennya pada gemar berdemo? Hehehe tidak bisa ngebayangin. (r.a)

Please Share and Comment ↓

Related Posts

Previous
Next Post »