3 Kebiasaan Unik Orang Rusia

Revolusi Ilmiah - Salam Sehat

Rusia adalah salah satu negara dengan jumlah penduduk terbesar di dunia, menurut sensus 2002, peduduk Rusia kurang lebih 140 juta jiwa. Negara yang terletak di sebelah timur Eropa dan utara Asia, ternyata memiliki kebiasaan yang unik dimata orang asing, namun meskipun dirasa unik, memang itulah kebudayaan asli orang Rusia yang mereka pertahankan secara turun temurun, seperti pepatah mengatakan "Dimana bumi dipijak, disitu langit dijunjung."

Revolusi Ilmiah - Pakaian orang Rusia

Kebiasaan Unik Orang Rusia

Berikut kebiasaan-kebiasaan orang Rusia yang dirasa unik atau tidak biasa oleh orang asing yang datang dari luar Rusia.

1. Dandanan

Dandanan orang Rusia sebenarnya unik, perempuan Rusia selalu berpakaian seolah-olah mereka akan menonton teater atau ke restoran mewah, umumnya mereka memakai riasan tebal dan sepatu hak tinggi, meskipun hanya pergi ke toko makanan. Hal itu dirasa unik oleh orang asing, namun itulah fenomenal massal yang memang terjadi di Rusia. Hal tersebut disebabkan karena dengan berpakaian mewah seperti itu mereka merasa sangat senang dan bangga telah melestarikan kebudayaan berpakaian yang ada pada mereka, mereka tidak malu atau merasa canggung dengan pakaian tersebut.

Revolusi Ilmiah - Senyuman orang Rusia menandakan dia mengenal anda

2. Senyuman

Kebiasaan yang unik dari orang Rusia lainnya adalah masalah senyuman. Jika ada orang Rusia yang senyum terhadap anda, itu pertanda dia menyukai anda. Hal tersebut disebabkan karena memang orang Rusia tidak tersenyum kepada orang yang asing bagi mereka, berbeda dengan kebiasaan sebagian orang eropa lainnya atau bahkan amerika dan asia. Itulah mengapa orang Rusia tidak suka dengan yang namanya "Basa-basi".

3. Pertanyaan "Apa kabar?"

Sama seperti senyuman, pertanyaan "Apa kabar?" atau "How are you?" di Rusia dengan kata "Kak dela?" merupakan pertanyaan yang bukan sekedar basa basi. Ada sebuah kisah tentang seorang penulis Rusia yang sangat kesal dengan pertanyaan tersebut oleh orang yang tidak dikenalnya, Ia menjawab pertanyaan tersebut dengan menceritakan secara rinci apa saja yang telah terjadi kepadanya dalam beberapa hari terakhir, memegang pundak orang yang bertanya dan tidak melepaskannya hingga ia selesai memberikan jawaban lengkap. Setelah beberapa waktu, semua orang mulai menjauhinya dan pertanyaan yang mengganggu ini pun tidak ditanyakan lagi.

Demikian sekilas tentang kebiasaan yang unik dari Orang Rusia, meskipun mereka dirasa unik, tapi karena sudah menjadi budaya bagi mereka, kita tetaplah harus menghormatinya, kalau perlu pada saat kita disana lebih baik kita menyesuaikan dengan kebudayaan di sana daripada mendapatkan masalah yang lebih besar, betul?. Tetap Semangat dan Jaga Kesehatan. (M-ANT)

Referensi 1
Gambar 1, 2

Please Share and Comment ↓

Related Posts

Previous
Next Post »